Ketika kita diwajibkan untuk mengumpulkan file dalam format pdf, maka kita memerlukan bantuan tools tambahan yang perlu diinstal ke komputer. Saya sharing-kan file kecil tapi berguna untuk meng-convert file dokumen menjadi pdf. Silahkan anda download di sini.
Setelah anda install, untuk menggunakannya sangat mudah sekali (tuh.. udah gampang pake sekali juga, he.. emang gampang banget sih), anda buka dulu file dokumennya (bisa lewat word, excel atau lainnya) kemudian anda konversi aja lewat menu print – kemudian printer name-nya diganti menjadi doPDF setelah klik tombol print… n… jadi deh file pdf-nya.
Sekalian deh, kalo anda ngerasa program Adobe Acrobat anda terlalu berat untuk membuka file pdf anda, saya kenalkan program ringan pembuka file pdf yang lain. Silahkan download di sini.
Tuesday, March 10, 2009
Pengalaman menggunakan online storage (gratisan)
Setelah browsing dan googling ketika harus memanfaatkan fasilitas online storage di internet, maka saya putuskan untuk memanfaatkan server 4shared.com.
Server ini saya anggap yang terbaik, karena tidak membatasi masa penyimpanan file di server tersebut (yang dibatasi adalah seberapa lama waktu semenjak kita login terakhir kali; jangan sampai lebih dari 30 hari dari terakhir login).
Tapi ternyata.. (memang yang gratisan, tidak bakal memberikan seluruhnya gratisan.. he..)
Ketika suatu saat mahasiswa saya (dalam jumlah banyak) secara bersamaan mendownload file yang dipasang di 4shared.com, hasilnya hanya satu orang yang berhasil (yaitu yang duluan sukses loading), lainnya..
Gagal download, dengan pesan kesalahan : bahwa IP Public xxx sedang melakukan download dari server ini! he..
Praktikum Komputer (D3 Analis Kesehatan)
Untuk bahan latihan praktikum komputer, silahkan anda download materi berikut ini (dalam format pdf).
Kemudian anda tiru seluruh materi latihan yang ada. Anda cermati dan anda ingat-ingat menu atau icon atau langkah-langkah untuk membuat dokumen anda tersebut.
Selamat belajar dan bereksplorasi.
Friday, March 6, 2009
Kuliah Komputer (Jumat, 6 Feb)
Wednesday, March 4, 2009
Bahan Kuliah SIM (Pengganti Senin, 2 Maret 09)
Bagi mahasiswa Teknik Industri yang mengambil Mata Kuliah SIM, saya uploadkan bahan kuliah untuk pengganti hari Senin kemarin.
Silahkan klik link ini untuk mendownload file tersebut.
Tugas anda, setelah mempelajari materi tersebut, silahkan buat slide presentasi yang berisi rangkuman keseluruhan materi tersebut. Pertemuan minggu depan (setelah libur Maulid Nabi) akan kita bahas lebih mendalam.
Mohon untuk menjadi periksa, terima kasih.
Monday, March 2, 2009
Praktikum Komputer (Hari Senin 12.00-14.00)
Guys, anak-anak Analis Kesehatan. Praktikum Komputer tanggal 2 Maret 2008 dan tanggal 3 Maret 2008, kita mulai mempelajari Microsoft Word.
Prosedur praktikum saya sampaikan dalam bentuk power point dalam dua versi (yaitu 2003 dan 2007), sementara file latihan saya pisahkan tersendiri.
Silahkan anda ikuti prosedurnya, kemudian rasakan nikmatnya belajar dengan teknik "ekplorasi"..
Download file berikut :
1. Petunjuk Praktikum (versi ppt) 1,5 MB
2. Petunjuk Praktikum (versi pptx) 63 KB
3. File Latihan
Subscribe to:
Posts (Atom)